Oleh-Oleh Khas Jakarta

10 Macam Oleh-oleh Khas Jakarta, Bir Pletok Hingga Kue Akar Kelapa

Berwisata ke suatu kota memang hal yang menyenangkan, Kota Jakarta misalnya. Disana banyak destinasi wisata yang dapat dikunjungi mulai dari yang tradisional hingga sangat modern. Selain tempat wisatanya, wisatawan pasti juga akan bertanya mengenai makanan maupun oleh-oleh khas dari daerah tersebut.

Berlibur ke Jakarta
Berlibur ke Jakarta

Oleh-oleh khas memang hampir selalu wajib untuk dibeli saat berwisata ke suatu Kota. Namun dengan semakin modernnya Kota Jakarta, mungkin banyak orang yang tidak tahu kalau Kota Jakarta memiliki oleh-oleh khas Jakarta yang tidak dapat ditemui di daerah lainnya.

10 Oleh-oleh Khas Jakarta yang Wajib Diketahui saat Berkunjung ke Kota Jakarta

Belanja oleh-oleh di Jakarta
Belanja oleh-oleh di Jakarta

Oleh-oleh khas dari daerah merupakan oleh-oleh yang hanya akan dijumpai di daerah tersebut, artinya akan sulit bahkan tidak dapat dibeli di daerah lainnya. Karena itulah saat berwisata ke Jakarta, ‘wajib’ hukumnya untuk membawa pulang oleh-oleh khas Kota Jakarta sebagai kenang-kenangan maupun untuk diberikan kepada orang rumah.

Jika Kamu masih belum familiar dengan oleh-oleh dari Jakarta, berikut ini 10 rekomendasi oleh-oleh khas Jakarta yang perlu kamu tahu.

Melengkapi info buat kamu: Sedang di Jakarta? Jangan Lewatkan Soto Betawi Paling Enak di Jakarta Berikut Ini!

Roti Buaya

Roti Buaya
Roti Buaya

Roti Buaya, sesuai dengan namanya, memang roti satu ini memiliki bentuk seperti buaya. Mungkin Kamu sudah pernah mendengar tentang roti buaya dari budaya orang Betawi. Asal usul roti buaya memang dari orang Betawi.

Dulunya roti buaya digunakan sebagai hantaran pernikahan mempelai pria. Roti buaya melambangkan kesetiaan, yang mana buaya hanya memiliki satu pasangan seumur hidupnya.

Selain itu roti buaya juga melambangkan kemapanan karena dulunya roti ini hanya dikonsumsi oleh bangsawan.

Saat ini roti buaya telah banyak dijual sebagai oleh-oleh khas Kota Jakarta. Para wisatawan dapat dengan mudah membelinya di toko-toko yang menjual oleh-oleh.

Saat ini roti buaya juga telah memiliki banyak varian rasa seperti strawberi, pandan, durian, cokelat, dan vanilla.

Bir Pletok

Bir Pletok
Bir Pletok

Jakarta ternyata memiliki minuman khas yang cukup terkenal bernama bir pletok. Iya, namanya bir, tapi jangan khawatir bir ini tidaklah memabukkan karena bukan minuman beralkohol seperti bir pada umumnya. Dinamakan demikian kabarnya karena air minuman mengeluarkan bunyi letupan “pletok-pletok” saat direbus.

Bir pletok terbuat dari rempah-rempah seperti serai, jahe, daun pandan, serta daun secang untuk membuat warnanya kemerahan. Bir disajikan dengan direbus air panas.

Saat meminum bir ini, Kamu akan merasakan sensasi hangat pada tubuh. Selain itu bir ini dipercaya dapat meredakan flu, masuk angin, pegal-pegal, hingga melancarkan peredaran darah. Oleh karena itulah bir pletok sangat terkenal di kalangan orang Betawi.

Dodol Betawi

Dodol Betawi
Dodol Betawi

Tidak hanya Garut, ternyata Jakarta juga memiliki dodol khasnya sendiri yang disebut Dodol Betawi. Cara pengolahan dan tekstur dodol Betawi sebenarnya hampir sama dengan dodol pada umumnya.

Dodol Betawi memiliki tampilan warna coklat kehitaman dengan rasa manis. Dodol Betawi terbuat dari gula merah, santan, gula pasir, ketan, dan durian yang dimasak dengan cara diaduk di atas wajan besar selama 8 jam.

Keunikan dodol Betawi adalah pada rasanya yaitu durian, ketan hitam, ketan putih. Dodol Betawi dapat dibeli di toko oleh-oleh.

Kue Kembang Goyang

Kue Kembang Goyang
Kue Kembang Goyang

Salah satu camilan khas Jakarta adalah kue kembang goyang. Disebut kembang goyang karena bentuk kue ini seperti bunga. Selain itu cara pembuatannya memang dengan menggoyangkan cetakan.

Kue ini memiliki rasa manis gurih dengan taburan wijen di atasnya. Beberapa produsen juga telah mengembangkan varian rasa lainnya seperti rasa keju, coklat, dan lain-lain. Kue kembang goyang juga akan sangat nikmat jika dikonsumsi bersama dengan teh. Karenanya kue kembang goyang merupakan salah satu oleh-oleh khas Jakarta yang tidak kalah wajib untuk dibawa pulang.

Kue Akar Kelapa

Kue Akar Kelapa
Kue Akar Kelapa

Camilan khas Jakarta lainnya adalah kue akar kelapa.  Kue ini bentuknya memang mirip akar kelapa dengan bentuk panjang dan pinggirnya yang bergerigi.

Kue akar kelapa terbuat dari tepung beras, mentega, tepung ketan, telur, dan gula. Rasanya manis gurih. Kamu dapat membeli camilan satu ini di toko-toko aneka kue dan oleh-oleh saat berkunjung ke Jakarta.

Kue Geplak

Kue Geplak
Kue Geplak

Kue geplak merupakan salah satu kue legendaris walaupun sekarang sudah jarang ditemukan. Kue ini memiliki bentuk batangan berwarna cokelat dan taburan warna putih. Rasanya manis dan terbuat dari beras.

Istilah ‘geplak’ ini konon karena proses pembuatannya dengan menepuk-nepuk adonan kue. Kue ini oleh masyarakat Betawi juga digunakan sebagai hantaran pada saat melamar pengantin. Walaupun sudah agak jarang, Kamu dapat membeli kue ini di daerah Pasar Rebo.

Tape Uli

Tape Uli
Tape Uli

Tape uli terdiri dari tape dan uli. Makanan satu ini terbuat dari bahan ketan putih atau ketan hitam yang difermentasi menggunakan ragi.

Rasanya agak asam khas tape namun nikmat. Cara mengkonsumsi yang paling nikmat adalah dengan mencocolkan uli ke tape untuk mendapatkan perpaduan rasa yang unik. Karena itulah tape uli sangat digemari.

Tape uli ini sayangnya tidak bisa bertahan lama. Karena itu jika Kamu mau membelinya untuk dibawa pulang sebaiknya perhitungkan waktu tempuhnya. Jika Kamu penasaran dengan rasanya, Kamu bisa mengkonsumsinya saat berada di Jakarta.

Kaos Jakarta

Kaos Jakarta
Kaos Jakarta

Selain makanan dan camilan, Kamu juga dapat membeli kaos oleh-oleh bernuansa Jakarta seperti kaos bertuliskan “I Love Jakarta”, kaos dengan gambar Kota Tua, Monas, Bajaj, dan hal-hal ikonik lainnya.

Kaos bertuliskan nama tempat memang paling afdol untuk dibeli saat berwisata karena hanya dapat dibeli di kota tersebut.

Kaos juga paling cocok untuk dijadikan oleh-oleh khas Jakarta untuk dibawa pulang. Kamu dapat menemukan kaos jenis ini di pasar-pasar, mall, dan berbagai pusat perbelanjaan di Jakarta.

Souvenir dan Miniatur

Souvenir dan Miniatur
Souvenir dan Miniatur

Selain kaos, Kamu juga bisa membeli aneka souvenir seperti mug, magnet kulkas, dan gantungan kunci dengan gambar-gambar khas Jakarta.

Kamu juga bisa membeli miniatur dengan berbagai model seperti Bajaj, ondel-ondel dan Monas. Terdapat pula hiasan dinding berbentuk topeng ondel-ondel.

Souvenir seperti ini dapat Kamu temukan dengan mudah. Penjual souvenir banyak tersebar di tempat-tempat wisata dan pasar.

Kamu pun bisa membeli satu bendel gantungan kunci atau miniatur untuk nantinya diberikan kepada keluarga dan teman-teman saat kembali ke rumah.

Kebaya Encim Betawi

Kebaya Encim Betawi
Kebaya Encim Betawi

Kebaya Encim atau kebaya Betawi merupakan busana untuk wanita khas daerah Betawi Jakarta.

Kebaya Encim ini biasanya dikenakan pada kontes Abang None di Jakarta. Kebaya Encim ini memiliki model potongan seperti kebaya pada umumnya namun coraknya sedikit berbeda, dengan warna-warna yang cerah dan beragam.

Kebaya satu ini bisa Kamu jadikan alternatif oleh-oleh saat berkunjung ke Jakarta. Ternyata ada banyak oleh-oleh yang dapat Kamu beli jika berkunjung ke Kota Jakarta.

Tidak hanya menjelajahi Kota Jakarta, sempatkan pula untuk mencoba makanan khas dan membawa pulang oleh-oleh khas Jakarta tersebut.